FANGSDi Kantor, 13 Maret 2007. Saat sedang berasik-masyuk dengan kode program, handphone berdering memecah konsentrasiku.
Tulisan “Bagz” berpendar di layar handphoneku. Perbincangan seperti biasa dimulai, dan ditutup dengan beberpa penggal percakapan berikut.


“Jadi installnya gimana gong?”, kataku.
“Main-main sini napa? tapi paling nggak sehari sebelumnya bikin janji dulu ye..”, kata Bagus.

Ups, udah lama juga nggak ke rumah si Bagus pikirku. Dari dulu udah pengen tapi belum ketemu momen yang pas aja.

“Oke lah dalam waktu dekat ini, nanti gue kabari ye..” kataku.

Sudah setahun lebih semenjak temanku (kita) Bagus menjalani operasi di bagian kepalanya. Ya, tumor otak yang mengganggu fungsi saraf mata! Masih terekam dengan jelas kunjunganku, Happy(sekarang istriku) dan teman-teman (Ariston, silvie, gustaf, novita, … dll) ke kamar Bagus sewaktu di RSCM dan RS St.Carolus.

Setelah operasinya yang berhasil, sampai hari ini saya dan Bagus masih sering saling bertelepon. Perbincangan masih didominasi sekitar komputer tentunya.

Fyi dahulu, walaupun berbeda tempat kerja, Bagus dan saya sering berdiskusi mengenai program komputer yang sedang kita kerjakan. Diskusi terakhir adalah Aplikasi Quiz game untuk ERHA Clinic. Karena saya ikut memberi saran pada bagian ‘random number‘ , saya juga tahu seluruh pertanyaan dan jawaban game tersebut. Pernah pengen datang ke Mall dan menjadi peserta aplikasi/game tersebut, pastinya saya bisa jadi pemenang terus 😛 . hehehe… Ya nggak lah.. that’s cheating…..

Sampai hari ini penglihatan Bagus belum bisa pulih seperti sediakala, bisa dikatakan dunia masih terlihat gelap baginya. Yang menggembirakan, terapinya berjalan dengan baik dan memberi efek yang positif. Just don’t give up ok….

Minggu-minggu terakhir ini, kita (saya dan bagus) banyak membahas aplikasi JAWS. Informasi mengenai JAWS didapatkan Bagus dari Yayasan Mitra Netra. JAWS adalah aplikasi screen reader yang bekerja dengan speech synthesizer. Hemm… gampangnya, aplikasi ini bertujuan agar pengguna yang memiliki keterbatasan dalam penglihatan dapat menggunakan komputer. Sayangnya, berdasar daftar harga disitusnya, aplikasi ini lumayan mahal. Nggak tau deh si bagus jadi membelinya atau tidak.

Penasaran dengan JAWS, saya ber googling ria mencari tahu mengenai akses komputer bagi tuna netra atau bagi low vision user . Bagian terbaik adalah ketika saya mengetahui bahwa bagi pengguna yang memiliki keterbatasan penglihatan, juga dapat memilki kesempatan ‘membaca’ isi web dengan mudah dan nyaman. Terimakasih untuk Browser Firefox dan plungin-nya yang bernama FANG. Gabungan kedua aplikasi ini dapat menghasilkan output text website yang dapat dibaca aplikasi screen reader seperti JAWS. Fang versi 1.03 sudah mendukung firefox versi 2.0.

This Mozilla Firefox extension creates a textual representation of a web page similar to how the page would be read by a modern screen reader. The extension and source can be downloaded from the SourceForge project page.

Bagaimana ekstensi ini bekerja?

Pertama pengguna harus mendownload dan menginstall aplikasi Firefox sebagai aplikasi perambah, Lakukan hal yang sama untuk ekstensi FANGS.

Kedua , untuk penggunaaan. Buka halaman web dengan firefox dan arahkan kursor ke halaman situs yang ingin dibaca, pilih “view fangs” dan text siap dibaca oleh aplikasi screen reader.

(bagi pengguna yang memiliki keterbatasan penglihatan, langkah-langkah ini dilakukan menggunakan shortcut tentunya).

Mendengar kabar ini, sayapun bergegas menghubungi Bagus. Tinggal buat janji ketemuan saja yang belum. Lagipula sudah lama kita tidak pernah berjumpa.

So, If Bagus buy the JAWS software, he can surf now!

It’s a joy helping friends.

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.